Minggu, 19 April 2020

Tentang Diriku


Tentang Diriku



Assalamu’alaikum Wr. Wb Teman- teman Bloggerku (:

Bagaimana kabar kalian? Semoga tetap baik- baik saja dan selalu dalam lindungan Allah SWT, aamiin ya rabbal alamin

Ini merupakan kali kedua saya menulis blog tetapi belum mengenalkan diri saya kepada teman- teman blogger semua. Karena tak kenal maka tak sayang, tapi jika sudah kenal tetap tak sayang itu nasib hehe (: yukk kita kenalan!
Dita Dwi Ariyanti

            Dita Dwi Ariyanti adalah anak perempuan yang lahir di Semarang pada tanggal 20 Agustus 2001 ini biasa dipanggil Dita dan merupakan anak kedua dari dua bersaudara atau bisa disebut anak bungsu, walaupun anak terakhir aku bukan tipe orang yang manja karena aku lebih suka kerja keras.

            Saya dari kecil hingga sekarang masih tinggal di Semarang, dari mulai awal pendidikan saya di TK PGRI 15 Manyaran dan SDN Manyaran 01 itu sekolah yang hampir deket dari rumahku bahkan TK dan SD itu digabung, lalu saya lanjut ke SMP 41 Semarang dan selanjutnya SMA 14 Semarang hingga sekarang ini menjadi salah satu mahasiswa perguruan tinggi swasta Polteka Mangunwijaya Semarang. 

            Saya mempunyai hobi memasak karena memasak bisa mengekspresikan diri kita dan dapat membuat orang- orang disekitar menjadi lebih akrab karena memasak juga membutuhkan kerjasama dan gabungan kreativitas, oh iya saya menuangkan resep saya di cookpad dengan nama resep(dit) silahkan kunjungi juga hehe(; selain hobi memasak saya juga mempunyai hobi menulis puisi, setiap apa yang saya pikirkan saya menuangkannya dalam sebuah puisi tetapi saya belum coba mempubliskannya dimedia manapun.

        Saya merupakan orang yang gampang bosenan dengan sesuatu hal yang biasa karena saya lebih suka tantangan, saya juga sulit berfikir jika suasana sedang gaduh atau berisik hal itu merupakan kekurangan saya. Tetapi saya juga mempunyai kelebihan yaitu pekerja keras, kreatif, bekerja cepat dan bertanggung jawab.

Terimakasih sudah berkenalan(:
Wassalamualaikum Wr. Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pentingnya Menjaga kesehatan Paru- Paru

  Pentingnya Menjaga kesehatan Paru- Paru haiii teman teman semua kali ini saya akan membuat blog mengenai pentingnya menjaga kes...